THE MAN BEHIND ORTUSEIGHT
Arif Prijadi Wirawan, CEO dari Ortuseight memulai Ortuseight bersama orang-orang yang percaya bahwa Bangsa Indonesia sebagai Bangsa yang besar. Suatu saat nanti harus memiliki satu merek olahraga yang akan mampu bersaing dikancah internasional dan dengan pengalaman tim yang lebih dari belasan tahun diindustri Olahraga Indonesia. Orang-orang di Ortuseight percaya bahwa Ortuseight akan mampu menjadi pilihan utama para pencinta Olahraga Tanah air.
THE PEOPLE BEHIND THE PRODUCT
Sepatu ibarat perlengkapan tempur bagi para pencinta olahraga. Oleh sebab itu memilih sepatu untuk berolaharga tidak boleh sembarangan. Product Development Division adalah orang-orang yang bertanggung jawab mulai dari pemilihan bahan, proses produksinya, memastikan kualitas hingga menuangkan teknologi-teknologi yang kamu butuhkan untuk sebuah sepatu olahraga yang akan menunjang performa kamu.
THE PEOPLE BEHIND THE BRAND
Ortuseight bagi 5 orang ini adalah tempat menyalurkan pikiran kreatif mereka dan tempat mendukung semua mimpi para anak muda Indonesia didunia olahraga. Semua euphoria Ortuseight yang kamu temui dilapangan Futsal,sepakbola dan dunia digital melalui visual dan kegiatan olahraga berasal dari Mereka.
THE PEOPLE BEHIND CUSTOMER SATIFICATION
Kepuasan pelanggan adalah sebuah keharusan bagi mereka. Orang-orang ini berpergian dari ujung Indonesia ketitik Indonesia bagian lain untuk memastikan semua pencinta olahraga dapat merasakan langsung kenyamanan dari produk-produk Ortuseight. Bukan hanya sampai disitu Mereka juga memastikan bahwa setiap produk dari Ortuseight benar-benar mampu meningkatkan performa permainan #TeamOrtuseight .
THE WOMEN BEHIND THE MONEY
Bisa dikatakan bahwa akuntansi “mendisiplinkan” finansial bisnis agar selalu tertata rapi, baik dari segi pemasukan, pengeluaran, kerugian, keuntungan, dan lain sebagainya. Perempuan-perempuan ini adalah tulang punggung dari bisnis Ortuseight . Mereka bertanggung jawab atas berbagai macam kegiatan keuangan di ortuseight.
THE PEOPLE BEHIND YOUR SMILE
Setiap produk Ortuseight yang sampai ketangan #TeamOrtuseight bermula dari ketelitian dan ketepatan waktu dari Orang-orang ini. Mereka memastikan setiap Produk sampai dengan tepat waktu ke semua wilayah Indonesia untuk dapat menciptakan sebuah senyuman disetiap permainan Kalian.